Minggu, 20 Januari 2019

Cara Membuka Mata Batin Yang sangat berbahaya


cara membuka mata batin


Liputan6.com, Jakarta Istilah membuka mata batin pasti kamu sudah pernah mendengarnya. Kalau menurut orang-orang kebanyakan, ini adalah kemampuan untuk melihat dan merasakan hal-hal yang normalnya tak bisa dirasakan atau dilihat. Makanya, cara membuka mata batin membutuhkan ritual khusus, walaupun dalam beberapa kasus ada juga seseorang yang mata batinnya terbuka dengan sendirinya.
Kemampuan mata batin sebenarnya telah dimiliki oleh setiap manusia ketika lahir ke dunia. Secara alami, mata batin manusia itu ada yang tertutup, setengah terbuka atau sudah terbuka. Namun hanya sedikit yang mata batinnya telah terbuka secara alami dan sebagian besar sisanya masih tertutup.
Cara membuka mata batin memiliki manfaat utama untuk ketenangan batin yang luar biasa. Ketenangan batin dapat membuat kamu lebih fokus dan khusyuk dalam beribadah ataupun meditasi. Cara membuka mata batin sendiri menurut Islam dengan surat Al Ikhlas dan tanpa melakukan tirakat puasa apapun.
Dalam agama Islam, ada beberapa amalan/doa yang bisa digunakan untuk membuka mata batin. Dengan surat Al Ikhlas serta beribadah secara istiqomah juga bisa membuka mata batin. Dengan begitu, kamu bisa semakin mendekatkan diri kepada Allah dan melakukan segala perintah-Nya serta mempertajam mata batin.
Berikut cara membuka mata batin sendiri yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (08/11/2018).
2 dari 3 halaman

Cara membuka mata batin

1. Memantapkan hati dan niat. Jika ingin membuka mata batin, sebaiknya mantapkan niat dengan sungguh-sungguh dan jangan setengah hati. Jika masih setengah hati dan niatnya belum mantap, dipastikan mata batin akan sulit terbuka.
2. Usahakan bangun sebelum matahari terbit setiap hari. Biasakan selalu terjaga saat adzan subuh berkumandang dengan tujuan agar bisa melihat matahari terbit dari ufuk timur.
3. Bacalah surat Al Ikhlas sebanyak-banyaknya setiap hari sebelum matahari terbit. Tidak ada patokan khusus berapa jumlahnya namun yang terpenting membaca surat Al Ikhlas dengan rasa ikhlas dalam hati.
4. Saat sore sebelum matahari terbenam, baca kembali surat Al Ikhlas sebanyak-banyaknya sesuai kemampuan. 5. Lakukan cara ini secara terus menerus seriap hari selama satu tahun hingga mata batin benar-benar terbuka.
6. Jangan lupa untuk mengimbangi dengan sedekah minimal sekali sehari.
7. Tambahkan amalan wirid dengan membaca shalawat 100 kali, istighfar 100 kali dan Al Fatihah 100 kali setiap selesai salat malam.
Di balik cara membuka mata batin, ternyata ada beberapa fakta bahayanya mata batin terbuka lho. Bisa melihat dan merasakan apa yang tak bisa dilihat dan dirasakan orang lain mungkin terdengar seperti sesuatu yang menarik. Tapi, dalam praktiknya ternyata tidak demikian. Seseorang yang dibukakan mata batinnya rata-rata tak mengalami hal-hal yang menyenangkan, justru sebaliknya.
Cara membuka mata batin sendiri ini banyak yang mengatakannya sebagai hal yang sangat membahayakan. Apalagi kalau tujuannya tidak jelas atau hanya main-main saja dan juga lemah iman. Berdasarkan banyak kasus yang terjadi, berikut beberapa bahayanya membuka mata batin sembarangan tanpa niat baik.
3 dari 3 halaman

Bahaya membuka mata batin secara sembarangan

1. Membuka mata batin bisa gila.
Cara membuka mata batin hanya untuk bermain-main adalah kesalahan fatal. Membuka mata batin harus siap luar dalam seperti fisik, mental, dan iman. Kalau tak punya kesiapan dari semua hal ini risikonya sangat berat, kamu bahkan bisa gila jika tak kuat.
Begitu dibukakan mata batin, seseorang pasti akan langsung merasakan perbedaan yang sangat nyata. Lebih sensitif karena pandangannya jadi lebih bisa melihat banyak hal dan sebagainya. Harus benar-benar kuat, kalau tidak yang seperti ini justru akan sangat menyiksa. Banyak kasus di mana orang-orang yang dibukakan mata batinnya mengalami kelainan mental. Seharian meringkuk di kamar dan ketakutan, sampai menjerit-jerit tidak jelas. Makanya, jangan pernah mencoba hal yang satu ini, apalagi tidak siap atau cuma penasaran saja.

2. Akan mengalami ketakutan setiap saat.
Cara membuka mata batin itu seperti kita menggulung sebuah tirai penutup yang membatasi antara satu tempat dan lainnya. Ya, akhirnya pandangan pun terbuka luas dan bisa melihat apapun yang selama ini tak bisa dilihat. Dalam hal ini yang dimaksud adalah hal-hal gaib, termasuk setan, jin dan lain sebagainya.
Mudahnya, dengan cara membuka mata batin kamu akan melihat setan dan jin ke mana pun mata ini memandang. Menonton film horor yang durasinya 1,5 jam saja bikin ngeri luar biasa, apalagi kalau melihat makhluk-makhluk menyeramkan itu sepanjang kita membuka mata. Makanya, bagi mereka yang dibukakan mata batinnya, awalnya pasti ketakutan luar biasa hingga seperti orang gila atau pun ada yang menjadi terbiasa.

3. Lebih mudah diganggu makhluk halus.
Saat hidup seperti biasanya, kamu mungkin sangat jarang sekali melihat hal-hal berkaitan dengan gaib. Namun, kehidupan seperti itu akan berakhir begitu dibukakan mata batin. Ya, setan dan jin pun seperti menjelma satu per satu dan kemudian lebih sering mengganggu.
Menurut para praktisi, setan atau jin itu tahu mana-mana saja orang yang dibukakan mata batinnya. Tak hanya sekedar tahu, mereka juga tertarik untuk mendekati orang tersebut. Mengikuti ke mana pun pergi. Bahkan dalam sebuah kasus ada yang sampai bisa mengundang banyak sekali jin ke satu tempat. Bukan mengundang sebenarnya, tapi jin-jin itu datang sendiri karena tertarik dengan orang tersebut.

4. Mudah dirasuki makhluk halus.
Kuatnya iman dan keyakinan begitu berpengaruh kepada seseorang yang dibuka mata batinnya. Ya, kalau kuat imannya, mungkin ia bakal bisa lebih tahan, kalau tidak maka yang terjadi adalah sebaliknya. Tak hanya akan diganggu oleh barang kasat mata, tapi juga sampai bisa dirasuki.
Sudah banyak juga kasus orang yang dibukakan mata batinnya rawan sekali mengalami kesurupan. Lewat tempat angker langsung kesambet, melamun sedikit pasti kesurupan dan sebagainya. Memang akan seperti ini efek sampingnya, makanya jangan coba-coba kalau belum siap akan risiko yang mengerikan ini.

5. Kadang mata batin tak bisa ditutup lagi.
Mata batin memang seperti sebuah ruangan, bisa dibuka dan juga ditutup. Nah, bagaimana kalau orang yang dibuka mata batinnya kemudian tak bisa ditutup ini? Ya, tak ada kata lain selain ia akan hidup seperti itu untuk selamanya.
Ada kasus cara membuka mata batin yang sudah tidak bisa lagi ditutup, tapi ada juga kasus lain di mana seseorang justru tak bisa dibuka mata batinnya. Untuk kasus mata batin yang tak bisa ditutup, biasanya di atasi dengan cara-cara tertentu. Tidak langsung sembuh memang, tapi butuh waktu yang kadang bisa sangat lama.
Kesimpulannya, cara membuka mata batin untuk tujuan yang dibenarkan sama sekali tidak masalah, apalagi sudah punya bekal yang kuat. Tapi, bagi yang hanya mencoba-coba saja, bersiaplah dengan deretan risiko yang super ngeri seperti di atas.

Referensi :https://www.liputan6.com/health/read/3686193/cara-membuka-mata-batin-sendiri-dan-bahayanya-jika-mata-batin-terbuka

Tidak ada komentar:

Posting Komentar